Dear Dharmais Friends,
Hari Kartini diperingati sebagai salah satu hari besar penanda perjuangan pahlawan nasional wanita yang memperjuangkan emansipasi wanita dalam hal kesempatan mengenyam pendidikan.
Presiden Soekarno yang saat itu menjabat, mengeluarkan Kepres No.108 tahun 1964, berisi mengenai penetapan R.A Kartini sebagai Pahlawan Nasional dan penetapan secara resmi tanggal 21 April sebagai Hari Kartini di Indonesia. Penetapan Hari Kartini ini sendiri mengacu pada hari lahir R.A Kartini, yakni 21 April 1879.
Hari kartini adalah tanda persamaan kesejahteraan derajat antar gender di Indonesia.
“Jangan pernah menyerah, Tetaplah berjuang untuk kemajuan dan kemandirian perempuan Indonesia.” -RA Kartini
“Selamat Hari Kartini untuk seluruh perempuan Indonesia”.
Humas - RS Kanker Dharmais
Leave a Comment