Kanker dapat tumbuh disepanjang saluran cerna mulai dari mulut saluran cerna dari mulut sampai saluran cerna yaitu dubur. Semua kanker saluran cerna termasuk kanker padat sehingga operasi merupakan pilihan terapi . Kanker Saluran cerna dibagi menjadi beberapa bagian yaitu esophagus, lambung, pankreas, usus besar. Kanker saluran cerna banyak tumbuh disaluran paling akhir Dua organ termasuk organ saluran cerna yaitu hati dan pankreas yang fungsinya metabolisme dan penghasil utama enzim pencernaan . Kanker saluran cerna menimbulkan fungsi saluran cerna berupa penyumbatan saluran makanan sehingga terapi harus dilakukan pengangkatan secepatnya agar aliran makanan lancar kembali sebelum kelainan anatomis tersebut menyumbat total dan menyebar pada bagian tubuh lainnya.
Esopagus
Kanker pada bagian ini akan menyebabkan gangguan menelan , dimulai sulit menelan dan bila tidak cepat diangkat akan tersumbat total sehingga tidak bisa menelan sama sekali
Lambung
Seperti esophagus kanker dilambung juga akan menyebabkan tersumbatnya saluran cerna, tetapi tergantung lokasi, kanker pada lokasi tertentu tidak menyebabkan tersumbatnya saluran cerna sampai pada stadium lanjut tindakan yang dilakukan adalah tindakan gatrektomi (pengangkatan lambung).
Usus Besar
Kanker Usus besar awalnya menimbulkan gejala gangguan pola defikasi artinya secara berangsur-angsur penderita merasa tidak nyaman diperut kemudian mulas yang sukar diterangkan sebabnya dilanjutkan dengan diare / mencret berak darah berlendir ini terutama untuk kanker rectum dan obstruksi saluran cerna karena tersumbatnya usus besar akhirnya perut kembung dengan kotoran menumpuk dalam usus tidak bisa keluar.
Pankreas
Kanker pancreas karena letaknya sangat sulit terdiagnosis, biasanya diketahui setelah ada komplikasi ikterus atau penyumbatan pada usus 12 jari.
Hati
Kanker primer yang terletak ditepi pada keadaan dini bila cepat diketahui dan segera diambil tindakan operasi akan menyembuhkan penyakitnya. Pada hati sering dijumpai kanker sekunder yang berasal dari penyebaran kanker alat tubuh lain seperti usus, paru, payudara, genetalia interna dan lain-lain.
Kolostomi
Dari kata kolon yang artinya usus besar dan stoma yang artinya mulut diartikan disini sebagai mulut yang dibuat dari usus besar dan lebih dikenal sebagai anus buatan.
Kapan Kolostomi dikerjakkan
Kolostomi dibuat / dikerjakan pada keadaan :
1.Kanker usus besar terletak pada kolon rektum distal ( kuran dari 5 cm dari batas anus ).
2.Kanker genetalia yang sudah mengenai otot anus.
3.Kanker Usus besar yang terhambat dioperasi walaupun terletak lebih dari 5 cm diatas anus.

Kesimpulan :
1.Operasi merupakan pilihan utama terapi.
2.Kemoterapi sebagai terapi Ajuvant
3.Radiasi sebagai terapi ajuvat terhadap kanker lokasi tertentu.

Oleh : dr. Dukut Respati K., Sp.B, KBD

 

Share:

Tags:

Leave a Comment